Referensi

Banjir Merendam Seribu Rumah Warga Kabupaten Jember

                    Angka bicara, dalam beberapa bulan terakhir ini kita sering mendengar bahwa banyak bencana terjadi di Indonesia. Salah satu wilayah yang terkena dampak bencana terutama banjir  ialah Kabupaten Jember, cuaca yang tidak bersahabat serta kurangnya kesadaran masyarakat dalam membuang sampah menjadi penyebab banjir. Tidak dapat dipungkiri bahwa bencana yang melanda kabupaten Jember menjadi pukulan yang lumayan berat bagi para  penduduk.

                  Banjir setinggi 1 meter melanda beberapa desa di kabupaten Jember diantaranya adalah desa Glundengan, desa Karang Anyar, desa Dukuh Dempok, desa Wonoasri, desa Curah Nongko. Sebanyak 959 KK ,7 rumah ibadah, 3 sekolah dan 1 puskesmas terendam air, hal ini membuat aktivitas warga terganggu. Banjir juga menyebabkan kerugian bagi petani daerah terkena dampak banjir,  pasalnya kurang lebih 18 HA lahan pertanian terendam air banjir. Aksi cepat dari Tim BPBD kabupaten Jember dalam menangani banjir berhasil menyelamatkan masyarakat beserta harta bendanya, masyarakat yang terkena dampak banjir mengungsi kerumah saudara, ke balai desa, tetangga atau tempat yang lebih aman.

 

              Salah satu penyebab banjir adalah sampah, kurangnya kesadaran masyarakat dalam membuang sampah menjadi faktor penentu. Selain kesadaran masyarakat, buruknya sistem drainase di kabupaten Jember membuat air sungai meluap hingga ke perumahan warga. Kerja sama antara pemerintah kota dan masyarakat sehingga kebersihan sungai serta bencana banjir.

 

Berikut adalah beberapa dokumentasi selama kegiatan evakuasi oleh BPBD kabupaten Jember

 

Leave a Reply